Warga Resah, Puluhan Ekor Buaya Muncul Di Sungai Kualuh


MenaraToday.com - Labura :

Puluhan ekor buaya bermunculan di Sungai Kualuh Hilir Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) membuat warga resah, bahkan buaya tersebut sudah menyerang warga Desa Teluk Piai, Desa Sei Apung, dan warga Kelurahan Kampung Masjid.

Penampakan puluhan ekor buaya tersebut sempat viral setelah diunggah akun Facebook Laburaku yang menampilkan postingan seorang nelayan menangkap seekor anak buaya.

"Kami sering melihat kemunculan buaya besar dan anak-anak nya berkaliaran di sungai dan kapan saja kita ingin melihatnya pasti ketemu," ujar Samsul Bahri salah seorng  nelayan di pesisir Kualuh Hilir.

Kehadiran buaya sangat menjadi ancaman bagi masyarakat yang beraktivitas di Sungai Kualuh. Belakangan ini sudah ada banyak kasus buaya menerkam warga, diantaranya di Desa Teluk Piai, Desa Sei Apung, dan warga Kelurahan Kampung Masjid.

Kini masyarakat makin waswas beraktivitas di sungai padahal sungai masih menjadi tempat rutinitas mereka untuk mandi, mencuci dan sarana transportasi

Buaya sering muncul saat siang dan hari mulai gelap. Masyarakat pun mulai mengurangi aktivitas di sungai karena saat-saat tersebut yang populasinya diperkirakan semakin banyak.

Ilhammuddin, salah seorng nelayan menambahkan ia yakin bukan hanya belasan tapi ratusan jumlah buaya di perairan Kualuh Hilir.

"Saya sempat menyaksikan penampakan buaya tersebut saat pulang. Bahkan sempat mengabadikannya menggunakan kamera telepon selular milik adik nya," kata Imam

Sesama nelayan Ia juga mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan saat beraktivitas di sungai. saat siang mau pun hari gelap karena rawan serangan buaya.

Sebagai tokoh masyarakat Darmin meminta kepada BKSDA setempat agar kiranya peduli terhadap nasip nelayan Kualuh Hilir dan mau serta dlm mnanggulangi populasi buaya tersebut. (MNT/01-TSN)
Lebih baru Lebih lama