MenaraToday.com - Medan :
Hari ini tercatat sebanyak 146.888 siswa SMA sederajat di Sumatera Utara mengikuti Ujian Nasional (UN) Tahun Ajaran 2018/2019. Dihari pertama, Senin (1/4/2019) para siswa mengikuti ujian Bahasa Indonesia.
Berdasarkan data dari Dinas Pendidikan Sumatera Utara terdapat 116.466 siswa dari 1.028.SMA yang mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dan sisanya 1.488 siswa dari 33 SMA masih menjalani UNKP (Ujian Nasioal Kertas Pensil) dan khusus untuk Madrasah Aliyah (MA) telah melaksanakan UNBK yang pesertanya berjumlah 28.641 siswa dari 476 Madrasah.
Sementara 85 siswa dari 7 SMA Kristen dan 137 siswa dari 9 Sekolah Menengah Teknologi Kristen (SMTK) juga mengikuti ujian. Selain itu juga ujian diikuti 71 siawa dari 13 SMA Luar Biasa dan seluruhnya menggunkan UNKP.
"Kita tahu standar kita. Kemampuan seberapa dengan UN yang materinya sama se-Indonesia. Jadinya, kita tahu di peringkat mana kita, untuk evaluasi ke depan," ucap Edy saat memantau pelaksanaan UNBK di SMA Negeri 1 Medan, Jalan Cik Ditiro, Medan.
Edy Rahnayadi juga memastikan pendidikan menjadi prioritas utama Pemerintah Provinsi Sumatera Utara.
"Dunia pendidikan adalah prioritas utama kita dan saya akan memperbaiki serta melengkapi fasilitas pendidikan di Sumut, termasuk meningkatkan kompetensi dan kemampuan guru" Ujarnya. (MNT/01 -Mdc)