MenaraToday.com - Oku Selatan :
Pemerintah Kabupaten Oku Selatan menggelar buka puasa bersama yang dirangkai Sholat Maghrib berjamaah dan Sholat Tarawih berjamaah di Masjid At Taqea Desa Suka Marga Kecamatan Buay Pematang Ribu Ranau Tengah, Kamis (16/5/2019)
Dalam acara ini tampak dihadiri Wakil Bupati Oku Selatan, Asissten III, Kadis Pora, Kadis Diskoperindag, Kaur Kesra, Camat BPPRT, Kasat Binmas Polres Oku Selatan, Kapolsek Banding Agung, Perwakilan Dandim 0403/Oku, Kades Sukamarga, Kades Simpang Sender Utara, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Oku Selatan menghimbau agar masyarakat khususnya di Buay Pematang Ribu Ranau Tengah agar tidak termakan kabar hoax dan isu People Power.
"Di Bulan Ramadhan ini marilah kita galang persatuan dan kesatuan dan diharapkan agar masyarakat jangan termakan isu-isu yang berkembang, kabar-kabar hoax serta isu People Power. Marilah kita tetap menjaga ukhuwah agar teeciptanya situasi kondusif aman dan nyaman" ujarnya (Jamhuri)