Laga Kambing Betor VS Mitsubishi Fuso, 1 Orang Tewas Ditempat


MenaraToday.com - Tapsel :

Akibat tidak ada lampu penerangan utama membuat Beca Bermotor (Betor) dan Mobil Mitsubishi Fuso terlibat laga kambing yang mengakibatkan Penumpang Beca Luka-luka dan meninggal dunia, yang terjadi Di Jalan Umum KM 01-02 Jurusan Pasar Batangtoru dengan Batas Tapteng tepatnya di Desa Napa, Kecamatan Batangtoru, Kabupaten Tapsel, Minggu (12/5/2019) sekira pukul 02.00 Wib.


"Benar telah terjadi Lakalantas yang melibatkan Mobil Truck Mitsubishi Fuso BA 9567 ZU kontra Becak Barang Bermotor Tanpa TNKB.Kronologinya kejadiannya 
sewaktu Becak  Barang Bermotor Honda GL Tanpa TNKB yang dikendarai oleh PA (15) dengan membawa penumpang sebanyak 3 orang yang bernama MIN (16) MR (15) dan Alfan Mahadi  datang dari arah Batas Tapteng menuju arah Pasar Batangtoru dengan kecepatan sedang dan tanpa lampu penerangan utama dan setibanya di jalan umum Desa Napa, kondisi jalan menikung kekanan arah Pasar Batangtoru, dan pada saat yg bersamaan dari arah yg berlawanan, tiba-tiba datang satu unit Mobil Truck Mitsubishi Fuso BA  BK 8769 CY yang dikemudikan oleh SL (61), Melihat ada Beca Tanpa Lampu Penerangan Utama,Pengemudi Mobil Fuso tersebut berusaha menghindar namun tidak bisa terhindari lagi, "terang Kasatlantas Polres Tapsel AKP Muriyasnal yang di sampaikan oleh Kasubbag Humas Polres Tapsel IPTU Alpian Sitepu saat di hubungi awak media melalui pesan Watsappnya

Menurut Kasat, Akibat kecelakaan  lalu lintas tersebut, pengemudi becak barang bermotor tanpa TNKB yg bernama PA dan penumpangnya bernama MR mengalami luka-luka yang sekarang dirawat di Puskesmas Batangtoru, sedangkan penumpang  lainnya yang bernama MIN mengalami luka-luka dan meninggal dunia di TKP, sedangkan penumpang yg bernama Alfan Mahadi berhasil melompat dari atas becak bermotor tersebut,"Terang Kasat

Lebih lanjut menurut Kasat,"setelah terjadi Lakalantas tersebut, pengemudi  Mobil Truck Mitsubishi Fuso BA 9567 ZU yang dikemudikan SL sempat berusaha melarikan diri dari TKP dan setelah dilakukan pengejaran, Ianya berhasil diamankan di wilayah hukum Tapanuli Tengah,dan sekarang SL bersama kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah kita amankan di Polres Tapsel untuk proses lebih lanjut, "tutup Kasat (ucok siregar) 
Lebih baru Lebih lama