Jelang Hut Bhayangkara Ke 73, Polres Tapsel Gelar Goes Bersama


MenaraToday.Com - Tapsel :

Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara Ke 73, Polres Tapsel Gelar Goes Bersama yang start nya di mulai dari Mapolsek Padangbolak dan finis di Mapolres Tapsel dengan jarak tempuh 73 KM, Sabtu (29/6/2019) sekitar pukul 06.30 Wib.


Pada Kegiatan Polres Tapanuli Selatan tersebut melaksanakan goes bersama Batalyon Inf 123/RW, Batalyon C Brimobdasu serta Komunitas Sepeda Kabupaten Tapsel, Kabupaten Paluta dan Kabupaten Palas yang di pimpin langsung  oleh Wakapolres Tapanuli Selatan Kompol Jumanto, dan Danyon C Brimob Poldasu AKBP Bravo Asena, S.T

Turut hadir dalam goes tersebut Kabag Ops Polres Tapanuli Selatan Kompol Sutoyo, Kasat Sabhara Polres Tapanuli Selatan 
AKP Edy Sudrajat, Kasat Lantas Polres Tapanuli Selatan AKP Muri Yasnal, Kasat Intelkam Polres Tapanuli Selatan AKP Eldi Koswara, 15 Orang Komunitas Bersepeda Kabupaten Tapsel. 15 Orang Komunitas Bersepeda Kabupaten Paluta.
15 Orang Komunitas Bersepeda Kabupaten Palas, 15 Orang Personil Batalyon Inf 123/RW. 15 Orang Personil  Batalyon C Brimob Poldasu Beserta 30 Anggota Polres Tapsel

Informasi yang di dapat dari Kasubbag Humas Polres Tapsel Iptu Alpian Sitepu, Goes bersama di buka oleh  Wakapolres Tapanuli Selatan Kompol Jumanto dan Danyon C Brimob Poldasu AKBP Bravo Asena , S.T. dengan jarak tempuh 73 KM, sebagai Simbol 73 Tahun Organisasi Polri berdiri.

"Sekitar Pukul 12.20 Wib, Peserta yang mengikuti Goes  bersama  telah sampai di Mapolres Tapsel, yang kemudian acara kita  lanjutkan dengan acara hiburan dan makan bersama, "ujar Kasubbag (ucok siregar) 
Lebih baru Lebih lama