Meriahkan HUT Bhayangkara Ke-73, Polresta Malang Gelar Turnamen Bola Voli


MenaraToday.Com - Malang :

Beragam acara dihelat Polresta Malang menyambut Hari Bhayangkara. Salah satunya pertandingan bola voli. Olah raga ini mempertandingkan lomba antar Forkopimda Kota Malang.

Kejuaraan yang dibuka langsung Kapolresta Malang, AKBP Asfuri, di helat di GOR Ken Arok, Kota Malang.

Dalan sambutannya, Asfuri mengatakan selain peserta merebutkan Piala Kapolres Malang Kota Cup, juga dapat menjaring prestasi dari masyarakat kota Malang.

"Turnamen yang diikuti jajaran forkopimda ini digelar dalam rangka mempererat hubungan Polri dengan masyarakat, dan mengakomodir atlet-atlet yang selama ini kurang perhatian," kata Asfuri, di GOR Ken Arok, Kota Malang, (26/6/2019).

Menurut Asfuri, Selain menyambut Hari Bhayangkara ke-73 tahun, turnamen ini meningkatkan silahturahmi yang selama ini telah terbangun dengan baik.

Apalagi, lanjut Asfuri, bola voli ini juga menjadi salah satu olahraga yang diminati setiap pertandingan oleh masyarakat.

"Kegiatan ini juga bagian memperlihatkan kebersamaan antara Polri dan masyarakat. Bola voli adalah olah raga yang disukai oleh masyarakat Indonesia," ungkap Asfuri, yang pernah mendapatkan penghargaan Polisi Tertangguh se-Polres Metro Jakarta Pusat.

Kemudian ditempat yang sama, Kepala Staf Kodim 0833 Kota Malang, Mayor Arh Heru Sunyoto berharap nantinya bibit-bibit atlet bola voli diharapkan bisa mewakili Kota Malang ke tingkat yang lebih tinggi.

"Semoga pertandingan ini menjadikan para atlet lebih semangat sehingga kedepan mendapat kesempatan untuk bertanding di Kejuaraan Nasional," pungkasnya sembari menghaturkan selamat bertanding kepada peserta. (Sofyan)
Lebih baru Lebih lama