Plt Bupati Asahan Pimpin Upacara HUT Bhayangkara Ke 73


MenaraToday.Com - Asahan :

Plt. Bupati Asahan, H. Surya Bsc pimpin upacara HUT Bhayangkara ke - 73 yang di gelar di lapangan Adhi Pradana Polres Asahan, Rabu (10/7/2019).

Pada perayaan puncak HUT Bhayangkara ini Plt. Bupati Asahan membacakan amanat Presiden RI, Joko Widodo yang berterima kasih dengan Polri yang telah bekerja maksimal dalam menciptakan rasa aman di begeri ini.

"Negera Republik Indonesia berterima kasih kepada Kepolisian Republik Indonesia sejajarannya yang telah membantu menjaga dan menciptakan rasa aman kepada masyarakat. Namun diusianya yang ke 73 ini, tugas Polri semakin banyak dan kompleks. Selain kejahatan kriminalitas, narkoba juga kini ada kejahatan terorisme, korupsi dan kejahatan teknologi informasi dan kejahatan ini merupakan PR buat Polri" ujar Surya membacakan amanat Presiden RI.

Sementara itu Kapolres Asahan, AKBP Faisal F Napitupulu saat membacakan amamat Kapolri Irjen Pol Tito Karnavian menjelaskan, jajaran kepolisian harus bisa menyatu dengan masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang konduif dan aktif menjalankan fungsi perpolisian masyarakat serta menugaskan anggota-anggota Bhabinkamtibmas agar aktif menyambangi daerah-daerah binaannya dan jangan jenuh-jenuh memberikan sosialisasi bahaya narkoba, sosialisasi anti paham radikalisme sehingga masyarakat dapat aman dan nyaman menjalankan aktivitas.

"Kita ini adalah Pengayom, Pelindung dan Pelayan masyarakat. Jadi kita harus bisa.memberikan pelayanan terbaik kita untuk menciptakan rasa aman dam nyaman kepada masyarakat. Selain itu juga kita harus merangkul para tokoh-tokoh baik tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat agar kita dapat bekerjasama dalam menciptakan situasi aman dan kondusif" ujar Faisal.

Dalam perayaan HUT Bhayangkara ke - 73 ini nampak dihadiri Plt Bupati Asahan beserta unsur OPD Asahan, Kapolres Asahan beserta jajarannya, Bhayangkari Polres Asahan, Dandim 0208/As, Danyon 126/Kc, Danlanal Asahan - Tanjungbalai, Kajari Asahan, Ketua PN Kisaran, OKP, Ormas serta para tokoh di Asahan.

Pada perayaan ini juga dirangkai dengan pemotongan nasi tumpeng yang dilakukan Plt Bupati yang diserahkan kepada Kapolres Asahan. (Adjie)
Lebih baru Lebih lama