Support Tugas Suami, Bhayangkari Polsek Cugenang Gelar Baksos.


MenaraToday.Com - Cianjur :

HUT Bhayangkara Ke - 73, Polsek Cugenang menggelar syukuran serta menggelar kenaikan pangkat anggota Polsek Cugenangyang berlangsung di Mapolsek setempat, Sabtu (6/7/2019) sekira pukul 09.00 Wib.

Dalam syukuran yang dihadiri Kapolres Cianjur beserta PJU beserta jajarannya, muspika, para kepala desa, OPD, tokoh masyarakat, para purna wirawan, koramil 0805/Cugenang, LSM dan Ormas sewilayah kecamatan Cugenang.

Dalam kegiatan ini ibu-ibu bhayangkari yang dipimpin Nya Desi Iwan M (Istri Kapolsek Cugeneng) memberikan support kepada suami-suaminya yang bertugas di Polsek Cugeneng  dengan melakukan kegiatan sosial dengan memberikan santunan kepada anak-anak yatim.

Saat ditemui awak media, Ny. Desi Iwan M mengatakan, sebagai Bhayangkari tentunya selalu memberi support segala kegiatan suami-suaminya itu. Dan biasanya Bhayangkari juga ikut melakukan kegiatan sosial untuk masyarakat.

"Kegiatan Kepolisian dari kemarin kan cukup melelahkan, dan sekarang sudah sampai pada acara puncak HUT Bhayangkara yang ke-73. Dan kami pun, tidak pernah menghalangi tugas suami kami, walau terkadang harus sampai pulang subuh, bahkan ngak pulang sehari sampai dua hari demi tugas, seperti menjelang dan setelah lebaran kemarin, itu kan bertugas mengamankan situasi arus mudik. Kendati demikian kami tetap mensupportnya," kata Ny. Desi seusai melakukan santunan anak yatim di Mapolsek Cugenang.

Lanjutnya, setelah kami perhatikan, masyarakat nampak cukup peduli dan tetap mensupport kegiatan kepolisian, maka dari itu kami pun sebagai Bhayangkari harus terus memberikan support untuk pengabdiannya kepada masyarakat dan negara.

"Untuk masyarakat kami berharap, anggaplah polisi itu sebagai sahabat sendiri yang tetap bisa mengayomi. Jangan berpikir polisi bisa berbuat semena-mena, karena dalam tugasnya polisi sangat peduli terhadap masyarakatnya sendiri. Kedepan polisi tetap jaya dan suami-suami kami tetap melayani masyarakat seutuhnya," pungkasnya. (SN)
Lebih baru Lebih lama