Menara Today.com - Banyuwangi :
Hari kemerdekaan Republik Indonesia merupakan salah satu moment penting bagi seluruh rakyat Indonesia termasuk Desa Banyuanyar, Kecamatan Kalibaru, Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur. Sebagai bentuk rasa syukur kami memiliki negara tercinta dan untuk mengisi kemerdekaan pada tahun 2019 ini kami juga ingin menyambut kemerdekaan RI Ke-74 dengan menggelar acara sholawat bersama dengan Ansor Kalibaru, Minggu malam (24/08/2019).
Kepala Desa Banyuanyar H. Supardi, kepada Wartawan Menara today.com Biro Banyuwangi menyampaikan, pelaksanaan pengajian dan sholawat yang diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Banyuanyar berkalaborasi dengan Ansor Kecamatan Kalibaru tidak akan sukses tanpa kerja sama yang baik dengan jajaran aparat Desa Banyuanyar beserta tokoh masyarakat.Saya berharap kedepan dengan diadakan pengajian dan sholawat ini masyarakat lebih makmur dan tambah maju.
“ Saya selaku kepala desa Banyuanyar mengucapkan banyak terima kasih atas pelaksanaan kegiatan sholawat dan pengajian yang dikemas Desa Banyuanyar Bersholawat yang telah diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Banyuanyar,Ansor Kalibaru beserta Ansor Desa Banyuanyar,tokoh masyarakat,tokoh pemuda,tokoh agama,muslimat dan masyarakat se-Desa Banyuanyar. Seluruh rangkaian acara tidak akan berjalan sukses tanpa kerja sama yang baik dengan tokoh masyarakat Desa Banyuanyar, aparatur desa dan juga adik-adik Ansor,”tutur Kades Banyuanyar.
H. Supardi menambahkan, dalam rangka menyambut kemerdekaan RI ke-74 tahun ini Pemerintah Desa Banyuanyar tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, HUT RI kali ini dikemas dengan tema Pemerintah Desa Banyuanyar Bersholawat. Hal ini sangat penting bagi kami untuk dapat mengajak seluruh warga untuk bersama-sama bersholawat dan mengikuti pengajian.
“ Dengan diadakan sholawat dan pengajian tujuannya untuk menjalin silaturohmi antar warga, meningkatkan rasa kekeluargaan, dan kerukunan. Selain itu, kami juga dapat melatih SDM Desa Banyuanyar dalam merealisasikan suatu kegiatan dan kepanitian. Perjuangan waktu, pikiran, dan biaya panitia terbayar sudah dengan kebahagiaan yang tidak bisa diukur dengan materi.”Tambahnya.
Salah satu warga yang namanya tidak mau dipublikasikan, menyebut pentingnya kebersamaan dalam membangun bangsa dan negara ke depan. Ia pun menyatakan rasa salutnya kepada anak-anak muda Ansor yang bisa berkiprah di masyarakat dan juga kepada seluruh staf Desa Banyuanyar.
“Kebersamaan ini harus terus dibangun, tidak hanya dalam acara peringatan kemerdekaan saja. Tapi harus terus dibina dalam kegiatan di masyarakat sehari-hari,” pungkasnya.
Bak gayung bersambut, pantauan media Menara Today.com, antusias warga Desa Banyuanyar dalam rangka ikut berpartisipasi memeriahkan agenda tahunan ini yang dikemas dengan tema Pemerintah Desa Banyuanyar Bersholawat dalam rangka menyambut HUT RI ke-74 Tahun semakin malam semakin bertumpah ruah memadati pendopo dan halaman balai desa dan juga sepanjang jalan desa Banyuanyar depan balai desa.
Sementara itu pemerintah Desa Banyuanyar pada acara sholawat bersama itu,mendatangkan ketua PCNU Kabupaten Banyuwangi, KH.Ali Makki Zaini, Habib Abdurrahman Dewan Syuriah NU,dan Mohdor Atim BA Ansor Kabupaten Banyuwangi,serta turut di hadiri BPD,LPMD Desa Banyuanyar,tokoh masyarakat dan tokoh agama se-Desa Banyuanyar.(MS)