MenaraToday.Com - Labura :
Dalam rangka menyambut HUT RI ke 74 , Persatuan Wartawan Kabupaten Labuhanbatu Utara (Pewarta Labura) melaksanakan pelatihan dasar jurnalistik dengan mengusung tema "Pelatihan Jurnalis Untuk Semua " .
Acara ini dilakukan untuk mendidik para jurnalis yang pemula dan profesional. Kegiatan ini melibatkan 9 sekolah menengah atas se kabupaten Labura dan satu Universiatas Labuhanbatu (Univa).
Dalam Kegiatan ini dihadiri Bupati Labura yang diwakili oleh Wakil Bupati Labura Drs. Dwi Prantara, MM, Kadis Kominfo Labura Drs. Sugeng, Tokoh Pemuda labura Hendriyanto Sitorus, SE, Kadis Pendidikan yang diwakili Era Dammayanti Tambunan, Wartawan senior Aslan Sitompul dan seluruh peserta pelatihan.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Ahmad Dwi Syukur, Selasa (13/8/2019 sekira pukul 09.00 wib.
Dalam sambutan Wakil Bupati Labura mengatakan tugas wartawan adalah tugas yang sangat mulia, karena dapat memberikan informasi kepada orang banyak, karena peran insan pers adalah pilar ke empat.
Sementara itu wartawan senior, Aslan Sitompul memberikan penjelasan kepada seluruh peserta dasar-dasar profesi wartawan itu ada dua belas (12) yaitu
1. Tidak alergi dengan elektronik
2. Mempunyai ingin tau yang tinggi
3. Seorang wartawan harus gigih dan pantang menyerah
4. Wartawan harus sehat fisik
5. Menguasi bahasa
6. Mempunyai naluri
7. Jentelmen / kesatria
8. Punya wawasan yang luas
9. Punya disiplin dan bisa membagi waktu
10. Harus mempelajari etika
11. Harus ramah tamah dan banyak canda
12. Suka berpetualang
"Inilah yang harus kita pelajari sebagai insan pers / wartawan" ujarnya ( ari )