Kapolsek Air Joman Beri Tali Asih Kepada Warga Kurang Mampu


MenaraToday.Com - Asahan :

Kapolsek Air Joman, Iptu HW Siahaan yang baru saja duduk menjabat sebagai Kapolsek menunjukkan sikap kepeduliannya terhadap warga yang kurang mampu.


Hal ini terbukti saat mantan Kanit Patroli Satlantas Polres Batubara ini menyambangi kediaman Darwiyah (64) dan Katsiah (56) warga Desa Subur Kecamatan Air Joman,  Asahan, Jumat (7/9/2019)

"Tujuan kita datang ke rumah Ibu Darwiyah dan Ibu Katsiah bertujuan untuk bersilaturahmi sekaligus melihat kondisi mereka," jelasnya.

Iptu HW Siahan juga menjelaskan bahwa keadaan Darwiyah dan Katsiah cukup memprihatinkan.

"Kalau saya lihat, keadaan ekonomi mereka sangat kurang mampu, dari sisi pekerjaan Ibu Darwiyah  bekerja sebagai pencari botot, sementara Ibu Karsiah bekerja sebagai tukang cuci," jelasnya.

Prihatin akan kondisi kedua Ibu Rumah Tangga tersebut, Kapolsek Air Joman beserta jajaran memberikan tali asih dan bingkisan kepada keduanya.

"Ya kita merasa kedua Ibu ini sangat layak untuk mendapatkan bantuan, dengan adanya bantuan ini kami berharap dapat membantu meringankan bebannya," ujarnya.

Sementara itu salah satu warga menyebutkan bahwa Kapolsek Air Joman sangat berhati dermawan dengan memperdulikan masyarakat yang kurang mampu.

"Mantap kali Kapolsek kami ini, peduli dia dengan masyarakat kurang mampu," sebutnya kepada wartawan.

Ia juga berharap agar Kapolsek Air Joman Iptu HW Siahan dapat terus membina masyarakat dan peduli kepada masyarakat.

"Semoga Bapak Kapolsek itu sehat selalu dan panjang umur, semoga juga langgeng menjadi Kapolsek Air Joman," tuturnya sembari mengucapkan doa Amin. (Adjie/Rls)
Lebih baru Lebih lama