MenaraToday.Com - Lampung Timur :
Menyadari betapa pentingnya pola hidup sehat
Pemerintah Kabupaten Lampung Timur terus mengadakan kegiatan yang mendukung
terciptanya hal tersebut. Salah satu wujud nyata yaitu diselenggarakannya acara
Kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) Tingkat Kecamatan yang kali
ini bertempat di Kecamatan Marga Sekampung, sabtu (19/10/2019).
Acara yang bertempat di Lapangan Desa Giri Mulyo
Kecamatan Marga Sekampung itu dihadiri oleh Ketua TP PKK Lampung Timur, Putri
Ernawati Zaiful Bokhari, Plt.Kepala Dinas Kesehatan Lampung Timur, Nur Syamsu,
Camat Marga Sekampung, Irawan MJ beserta Forkopimcam, Kabag Humas Lampung
Timur, Mujianto, Kepala UPTD Puskesmas, dan Kepala Desa Giri Mulyo, Asnawi.
Dalam sambutan Bupati yang dibacakan oleh Plt Dinas
Kesehatan disampaikan terkait bantuan Kesehatan gratis dari Pemerintah Lampung
Timur untuk masyarakat yang berobat di Puskesmas, "semua memperoleh hak
yang sama baik warga yang tidak mampu maupun yang mampu dengan catatan belum
terdaftar di BPJS dan menunjukkan KK dan KTP Lampung Timur. Namun jika pasien
harus dirujuk untuk menjalani perawatan di Rumah Sakit Daerah atau Rumah Sakit
lain maka persyaratannya sedikit berbeda yakni harus menyertakan surat
keterangan tidak mampu dari Kepala Desa dan Camat".
Pada kesempatan yg sama setelah acara Germas, bersama
Putri Ernawati Plt kadis kesehatan diperintah kan oleh Bupati untuk memberikan
santunan kepada salah satu keluarga warga Desa Purwosari Kecamatan Marga
Sekampung yang dipasung karna mengalami gangguan kejiwaan.
Diketahui warga yang mengalami hal tersebut adalah ibu
Slamet (50 tahun) dan anaknya yang bernama Mimin (36 tahun). Selama
bertahun-tahun mereka di rawat oleh Anak sulung bu Slamet yang bernama Agus
serta dibantu oleh tetangga rumah yang bernama ibu Samiyem (60 tahun).
Dalam keterangannya, bu Samiyem menuturkan bahwa ia
sudah lama merawat keluarga tersebut. Tak hanya tenaga ia juga sering membantu
materiil untuk keluarga malang tersebut.
"kalau berapa tahun saya gak ingat tapi ya sudah
lama sekali, pagi saya mandiin lalu saya kewarung beliin celana terus saya
ambilkan nasi dan lauk kemudian saya suapi mereka, ya harapan saya mereka bisa
sehat dan normal supaya si Agus bisa berumah tangga dan biar mudah cari rezeki
kan kasian agus kalau harus seperti ini terus"
Dalam hal ini Pemerintah Lampung Timur seperti yang
dituturkan oleh istri dari Bupati Lampung Timur, pertama akan melepaskan bu
Slamet dan Mimin dari pasungan. Kemudian akan mendatangkan dokter untuk
melakukan perawatan dan berkoordinasi mengenai langkah selanjutnya untuk dibawa
ke Rumah Sakit Jiwa untuk menjalani rehabilitasi atau tidak.
"Pertama tentunya kita lepaskan dulu pasungnya,
untuk ibunya kalau dilihat kondisinya kemungkinan masih bisa sembuh, dalam
minggu ini kita akan mendatangkan dokter langsung kesini untuk dapat memeriksa
langsung kondisinya, memberikan obat dan perawatan, Muslimin kemungkinan kita
kirim ke rehabilitasi dan juga untuk mas Agus dan ibunya nanti kita juga akan
datangkan psikolog" ujar Ketua TP PKK Lampung Timur itu.
Senada dengan yang disampaikan oleh TP PKK, Nur Syamsu
menjelaskan "ya pertama bebas pasung, Pastinya kita akan koordinasi antara
Dinas Kesehatan Dinas Sosial Dan Bersinergi Dengan PKK Untuk hal ini",
Pungkasnya. (ris)