MenaraToday.Com
- Oku Selatan :
Dinas Pariwaisata dan Kebudayaan Kabupaten Oku
Selatan bersama masyarakat, tokoh adat, tokoh masyarakat mendatangi sebuah Goa
yang terletak di Desa Madura , Kecamatan Buay Sandang Aji, Kabupaten Oku
Selatan. Keberadaan Goa ini berawal dari imformasi dari Masyarakat Desa Madura,
Kabupaten Oku Selatan bahwa di desa mereka terdapat sebuah Goa yang bernama Goa
Ratu yang berlokasi dari pusat kota Muaradua jika ditempuh menggunakan
kendaraan Roda Empat memakan waktu lebih
kurang 25 hingga 30 Menit dan dari Desa Madura jika menggunakan Roda Dua dengan
jarak tempuh sekitar lebih kurang 20 - 30 Menit.
Kepala Dinas Kebudayaan dan
Pariwisata Kabupaten Oku Selatan, Darmawan. SE. M,SI. Saat dikonfirmasi via Whats
App menceritakan. mereka mendapat informasi bahwa di Desa Madura, Kecamatan
Buay Sandang Aji, Kabupaten Oku Selatan terdapat sebuah Goa yang bernama Goa
Ratu, medapat informasi tersebut pihaknya segera membentuk tim yang langsung
dipimpin olehnya untuk mendatangi Goa Ratu tersebut.
"Awalnya kami mendapat informasi dari
masyarakat di desa Madura, akan keberadaan sebuah Goa yang bernama Goa Ratu di desa
mereka, mendapatkan infornasi tersebut kita langsung membentuk Tim untuk
mendatangi Goa Ratu tersebut. dan Goa Ratu ini hampir mirip dengan Goa Putri
yang ada di Ogan Komring Ulu (OKU). bahkan lebih tua dari Goa Putri, dan
keindahannya tidak kalah menarik”, Ujar Darmawan.
Lebih lanjut Darmawan, menceritakan
tentang asal usul Goa Ratu tersebut. berdasarkan cerita dari seorang Pemangku
Adat di Desa Madura bahwa Goa Ratu tersebut dahulunya digunakan oleh masyarakat
tempat budaya Burung Walet dan Goa Ratu tersebut adalah buatan seekor Naga
dimana pada zaman dahulu ada seorang Ratu yang menyumbar (Berkata Angkuh)
"Apa Bila Ada Orang Yang Bisa Mengeringkan Danau Maka Dia Akan Menikahinya".
sebagai bukti bahwa Goa Ratu tersebut dibuat oleh seekor Naga yaitu terdapat
Kubangan Naga.
"Berdasarkan cerita dari seorang Pemangku
Adat di Desa Madura bahwa Goa Ratu tersebut dahulunya digunakan oleh masyarakat
tempat budaya Burung Walet dan Goa Ratu tersebut adalah buatan seekor Naga
dimana pada zaman dahulu ada seorang Ratu yang menyumbar dengan berkata "Apa
Bila Ada Orang Yang Bisa Mengeringkan Danau Maka Dia Akan Menikahinya".
sebagai bukti bahwa Goa Ratu tersebut dibuat oleh seekor Naga yaitu terdapat
Kubangan Naga”. Paparnya.
Sebelum mengakhir cerita
tentang Goa Ratu ini Darmawan, mengatakan bahwa Goa Ratu adalah Sumber Daya
Alam yang luar biasa dan kedepannya akan kita tindak lanjuti baik itu sejarah
dan legendanya, dan Goa Ratu ini adalah Destinasi Wisata baru di Oku Selatan. (Jamhuri)