MenaraToday.Com - Madina :
Akibat wabah penyebaran Covid-19 diberbagai daerah, pemerintahan menerapkan pembatasan sosial bersekala besar di seluruh daerah Republik Indonesia.
Perihal pembatasan sosial bersekala besar sangat berpengaruh besar dengan perekonomian khususnya kepada masyarakat ekonomi kecil yang mencari rezeki dari jasa angkutan yang setiap harinya musti keluar rumah untuk mendapatkan rezeki guna menafkahi keluarganya.
Menindaklanjuti hal tersebut diatas personil jajaran satuan lalu lintas Polres Madina dibawah pimpinan AKP Septian Dwi Rianto, S.H, S.I.K dalam rangka pelaksanaan Ops Keselamatan Toba 2020, Sabtu (11'4/2020 sekira pukul 11.00 Wib, turun kejalan memberikan masker dan sembako kepada pengemudi betor yang beroperasi di Kecamatan Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal.
"Dengan menggunakan ranmor dinas kami memutari kota panyabungan, begitu melihat pengemudi betor yang tertib dalam berlalu kami turun dan berikan sembako juga masker kepada yang bersangkutan" pungkas Septian Dwi Rianto, S.H, S.I.K.
"Selain memberikan sembako dan masker, kami juga sampaikan kepada para pengemudi betor tentang kebijakan pemerintah dalam menangani pencegahan penyebaran Covid-19 khususnya di Mandailing Natal, selalu gunakan selalu masker dan jaga jarak dengan penumpang serta jaga kebersihan diri, agar kita terhindar dari penularan Covid-19 yang sedang mewabah di negeri ini" pesan Kasat Lantas Polres Madina kepada para penarik becak. Harapan kami, dari kegiatan yang dilaksanakan ini, dapat membantu pemerintah guna mencegah penyebaran Virus Corona khususnya di kabupaten Mandailing Natal" tutup Septian diakhir kegiatan yang dilaksanakan. (Efrizal)