Diduga Depresi Karena Penyakit Tidak Kunjung Sembuh, Wanita Ini Pilih Gantung Diri


Menaratoday.com - Batu Bara

Diduga hanya gara-gara stres akibat cacat mata sebelah kiri yang dideritanya selama bertahun- tahun akibat terkena lumpur tidak sembuh-sembuh, Limerti Manurung (59) warga Dusun Martoba, Desa Durian, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batu Bara memilih nekat untuk menghabisi nyawanya sendiri.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Pada hari Kamis (14/5/2020) sekira pukul 14.00 Wib korban bersama dengan suaminya yakni Berlin Marpaung (58) masih bersama-sama menonton TV, dan sekira pukul 15.00 Wib suami korban izin berangkat kesawah sedangkan korban tinggal dirumah sendirian, dan sekira pukul 17.00 Wib suami korban pulang dari sawah dan tidak menemukan korban dirumah lalu suami korban pergi ke lapo tuak, dan sekira pukul 21.00 Wib suami korban menelpon dari lapo tuak namun tidak diangkat, merasa khawatir kemudian sekira pukul 23.30 Wib suami korban pulang dari lapo tuak dan pada saat mau masuk kerumah, pintu depan sudah dalam keadaan terkunci, kemudian suami korban mencoba masuk dari pintu belakang dan saat suami korban tersebut baru saja melangkah masuk, beliau langsung melihat korban sudah dalam posisi tergantung didapur. Sontak histeris pun tak terbendung lagi, suami korban langsung berteriak meminta tolong. Warga yang mendengar langsung berbondong-bondong datang menuju kerumah tersebut.

Tidak berselang lama pihak Kepolisian yang mendengar kabar tersebut langsung menuju ke TKP. Sesampainya di TKP petugas langsung mengevakuasi korban dan mengamankan 1 (Satu) helai kain sarung bercorak kotak-kotak warna merah.

Saat dikonfirmasi Wartawan pada hari Jumat (15/5/2020), Kapolsek Labuhan Ruku AKP M. Iskad, SH membenarkan perihal tersebut.
"Setelah diperiksa pada tubuh korban tidak terlihat adanya tanda-tanda kekerasan, dan kami menduga korban bunuh diri gara-gara sakit matanya yang tak kunjung sembuh,"ujarnya. (Dwi)
Lebih baru Lebih lama