Keterangan Foto : Suasana /// Tim Satgas Covid-19 melaksanakan Patroli gabungan malam dalam rangka mengahadapi New Normal, Sabtu (20/6) |
Menaratoday.com - Kapuas Hulu
Tim Satgas Covid-19 melaksanakan Patroli gabungan malam dalam rangka menghadapi New Normal, Sabtu (20/6/2020) Pukul 19.00 Wib sampai dengan Pukul 22.00 WIB.
Personil Tim gabungan yang terlibat dalam patroli
Satpol PP Kapuas Hulu dipimpin langsung kabid penegakan operasi Edy Suhardi, S.Sos dan Kasi Ops Azmiyansyah, S. I. P dengan 7 personil, kemudian Kodim 1206 PSB di pimpin briptu Suhud dengan 5 personil.
Selanjutnya Polres Kapuas Hulu dipimpin AIPDA Belmi H Sillagan dengan 4 personil, kemudian BPBD Kapuas Hulu di pimpin sekretaris Kusnadi, S.Pd 5 personil
dan Dishub Kapuas Hulu di pimpin kasi LLAJ Bujang P 5 personil.
Kabid penegakan operasi Satpol PP Kabupaten Kapuas Hulu Edy Suhardi melalui Kasi Ops Satpol PP Azmiyansyah menyampaikan, target dan Rute Tim SATGAS COVID-19 adalah mini market Hotel, dan cafe di 2 kecamatan.
Di Kecamatan Putussibau Utara tim menuju Toko Ain Pala Pulau, Mini market sinar diamond, Hotel sanjaya, Mini market Tita, Toko berkat, kemudian Hotel grand banana dan Andi mart
"Sedangkan di Kecamatan Putussibau Selatan kita laksanakan di Dije kafe, Enjoy cafe. Kita menghimbau kepada warga masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti wajib menggunakan masker apa bila keluar rumah dan bahayanya penyebaran Wabah virus Carona Covid-19," kata Azmiyansyah.
Pihaknya kata Azmiyansyah juga menegur kepada para pengunjung dan kepada Pelaku usaha yang tidak menggunakan Masker, bagi pengunjung agar di suruh pulang untuk memakai masker dan selalu menjaga jarak dan menyedia tempat cuci tangan.
"Kita memberikan teguran kepada pelaku usaha dan manager hotel untuk memberikan tanda silang untuk menjaga jarak minimal 1 meter dimeja kasir dan meja resepsionis," tambahnya.
Dikatakan Azmiyansyah, beberapa mini market dan hotel sudah siap menghadapi fase new normal dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Namun untuk cafe, masih ada ditemukan pengunjung cafe tidak mengunakan masker ( tidak mematuhi Protokol Kesehatan Peyebaran Covid-19," ucapnya.
Lanjut Azmiyansyah, Tim Satgas Patroli di wilayah putussibau Utara dan Putussibau selatan, tim menghimbau kedepannya akan ada sanksi apa bila masih di ketemukan para pengunjung tidak mematuhi protokol kesehatan.
"Dalam waktu kedepan gugus tugas akan melaksanakan razia penggunaan masker dan bagi masyarakat yang tidak menggunakan masker akan diberi sanksi yang humanis," tegasnya.
Sedangkan bagi para pemilik usaha hotel, cafe & mini market, gugus tugas akan mengawasi lebih intensif lagi tentang mentaati protokol kesehatan.
"Sepreti pemberian tanda jarang di meja kasir, pengaturan jarak antar pengunjung serta penggunaan masker para pembeli/pengunjung," jelasnya.
Azmiyansyah juga menghimbau agar seluruh lapisan masyarakat dapat mendukung pelaksanaan protokol kesehatan, agar new normal life bisa terwujud dikabupaten Kapuas Hulu.
"Karena kalau protokol tidak ditaati bisa dimungkinkan pembatasan kehidupan sosial dan ekonomi akan diberlakukan kembali," tegasnya lagi.(Bayu)