Menaratoday.com - Kapuas Hulu
Hujan deras yang mengguyur sebagian besar daerah di Kabupaten Kapuas Hulu mengakibatkan banjir.
Seperti hal nya di Kecamatan Kalis, Kapolsek Kalis dan Anggota Polsek Kalis dengan sigap membantu masyarakat untuk melewati banjir yang menggenangi jalan lintas selatan tepatnya dekat jembatan sampak desa Nanga Kalis, Minggu (12/07/2020).
"Selain di jembatan tersebut juga di laksanakan monitoring di wilayah Kecamatan Kalis yang terdampak Bencana Alam dan Ketinggian Debit air di Sungai Manday," ungkap Kapolsek Kalis IPDA AA Harahap, SH
Monitoring tersebut sambungnya dilaksanakan oleh Aiptu Iin Solihin dan Bripka Markus.
Ditambahkan Kapolsek, di Desa Nanga Kalis dan Desa Kalis Raya Kecamatan Kalis, Banjir di 2 ( Desa ) merupakan di tempat dataran rendah dan dekat bantaran sungai.
"Sedangkan Jalan Lintas Selatan yang di landa Banjir terjadi ada di dusun Sampak Desa Nanga Kalis ketinggian sekitar 70 cm dan sebagian motor harus menggunakan jasa penambangan perahu / Mesin Tempel untuk ke jalur sebelah sekitar 100 Meter namun Untuk Mobil sementara masih bisa melewati jalur tersebut kecuali jenis double cabin," kata Harahap.
Keterangan Foto : Kapolsek Kalis Ipda Harahap saat di lokasi banjir |
Diprediksikan kedalaman air kemungkinan akan cendrung naik dan mengakibatkan banjir apabila ada intensitas hujan di wilayah Kecamatan Kalis atau di perhuluan sungai.
"Untuk sementara ketinggian air di kampung hulu sudah mencapai 100 cm sedangkan di kampung bawah desa Kalis raya sudah mencapai 150 cm dan sudah masuk kedalam rumah warga," ucap Kapolsek. (Bayu)