Tim Basarnas Masih Melakukan Pencarian
MenaraToday.Com – Tanjungbalai :
Tim SAR Basarnas
Tanjungbalai Asahan melakukan pencarian terhadap seorang nelayan bernama Rizal (32) warga dusun XI Silo Baru Kecamatan
Air Joman Kabupaten Asahan yang dilaporkan hilang sesampai dilaut karena cuaca
buruk di perairan Silo Baru Kecamatan Air Joman Kabupaten Asahan Koordinat : 03°06'30" N, 99°46'33" E, Pada Hari Kamis
(20/08/2020).
Kapos SAR Tanjung
Balai Asahan, Sukroadi Sastra Wijaya mengatakan pihaknya telah melakukan pencarian terhadap satu orang nelayan yang hanyut saat hendak melaut.
Adapun kronologi nya
Pada hari Rabu (19/8/2020) sekira pukul 21.00 Wib kedua nelayan
yaitu Rizal dan Wagino berangkat melaut dengan menggunakan Kapal motor kecil sepanjang 3,5 m lebar 80 cm mesin robin
digunakan oleh kedua korban untuk melaut. Sesampainya dilaut angin kencang' dan
korban mencoba untuk pulang kepinggir' namun ombak menggulung kapal motornya
hingga tenggelam.
Wagino berhasil diselamatkan oleh nelayan sekitar di LKP dan korban
Rizal (32) hingga kini asih belum ditemukan
Dikatakannya bahwa
keluarga korban dan masyarakat setempat telah berupaya melakukan pencarian
terhadap korban namun upaya tersebut dilakukan.
“Harapan
kita semoga korban dapat ditemukan,"ujarnya
Terpisah Wagino yang merupakan korban selamat
mengungkapkan bahwa dirinya diselamatkan
tangkul lacak.
“Waktu
itu cuaca begitu buruk gelap,
sampai Sei Silau kami putar balik,
waktu pertengahan itu lah kami dihantam ombak. Jadi teriaklah kami minta tolong
saat itu air sudah banyak masuk kedalam sampan, kemudian kami turun saat datang ombak. Kami
sempat merangkul dobi kotak dan ombak terus bergulung. Saat itu Rijal sempat
terlihat timbul kemudian lenyap dan langsung hilang” ujar Wagino. (Gani/Red)