DPRD Sidimpuan Lakukan Perjalanan Dinas Ditengah Pandemi Ke Sumbar. Taty: Fraksi PDIP Memilih Tetap Berada Ditengah Warga Sidimpuan


 Menaratoday.com - Sidimpuan

Terkait Issu yang memanas saat ini di Kota Padangsidimpuan tentang adanya perjalanan dinas DPRD Kota Padangsidimpuan ke Sumatera Barat, Ketua DPC PDIP Kota Padangsidimpuan Taty Aryani Tambunan tegaskan bahwa Fraksi PDIP tidak terlibat didalam nya dan mengaku masih tetap ada di tengah tengah masyarakat Kota Padangsidimpuan.

Hal tersebut dikatakan oleh Taty Aryani Tambunan saat pembukaan Rakercab II DPC PDI Perjuangan Kota Padangsidimpuan dengan Tema"Desa Kuat, Indonesia Maju Dan Berdaulat" Dan Subs Tema "Desa Taman Sari Kemajuan Nusantara"  yang  dilaksanakan di Hotel Mega Permata, Kota Padangsidimpuan. Kamis (29/4/2021)



"Terkait Issu Partai dan kelembagaan yang berkembang saat ini di Kota Padangsidimpuan, Alhamdulillah kita dari Fraksi PDIP tidak terlibat didalamnya, Kemarin kami diperintahkan untuk perjalanan Dinas ke Padang, Namun fraksi PDIP   sepakat untuk berpegang teguh pada prinsip Partai dan Kami tetap memilih untuk tetap berada ditengah-tengah masyarakat Kota Padangsidimpuan,"ujar Taty Aryani Tambunan

Lebih lanjut Taty mengajak seluruh kader PDIP utamanya Kota Padangsidpuan untuk tetap merangkul dan menjaga hubungan baik dengan masyarakat Kota Padangsidimpuan sesuai komitmen Partai.

"Mari sama -sama berjuang untuk meraih simpati masyarakat agar kemenangan 2024 nanti bisa kita raih,"ujarnya (Ucok Siregar)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama