![]() |
Cikeusik, MENARATODAY.COM-20 gram Emas, 1 unit motor dan gabah sebanyak 2 ton milik Agan (42) warga Kampung Parungkokosan RT 04 RW 01, Desa Parungkokosan, Kecamatan Cikeusik, Kabupaten Pandeglang Banten, ludes akibat kebakaran yang menimpa rumahnya, pada Minggu (22/05/2022).
Kebakaran yang terjadi sekira pukul 14.30 WIB diduga akibat konsleting listrik, api baru dapat pada jam 16.00 wib. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Diketahui, pada saat kejadian pemilik rumah tengah berada diluar, dirumah milik Agan hanya ada ibunya yang berusia lanjut dan berhasil diselamatkan warga.
Anggota Kampung Siaga Bencana Kecamatan Cikeusik, Hadi Labari mengatakan, karena bangunan rumah yang non permanen, sehingga api dengan cepatnya membakar bangunan, sehingga warga kesulitan menyelamatkan barang-barang milik korban.
"Jadi warga agak kesulitan karena apinya cepat sekali membakar rumah tersebut beserta isinya, namun alhamduliah warga berhasil menyelamatkan ibu pemilik rumah," tuturnya. ***