Diguyur Hujan Deras, Kota Kisaran Tergenang Air.

MenaraToday.Com - Asahan : 

Permasalah banjir di Kota Kisaran dan beberapa Kecamatan di Kabupaten Asahan nampaknya belum juga berakhir.

Pasalnya jika hujan turun, maka beberapa daerah di Asahan tergenang air. Bahkan genangan air tersebut masuk ke rumah warga.

Seperti halnya hujan deras yang turun pada Selasa (6/9/2022) dini hari mengakibatkan akses jalan bahkan rumah warga tak luput terkena banjir.

Heri (38) salah seorang warga Kota Kisaran kepada MenaraToday.Com menyebutkan bahwa banjir yang kerap menyapa warga saat musim penghujan ini diduga karena buruknya drainase yang ada di Kabupaten Asahan, selain itu juga di duga karena adanya tumpukan sampah di parit-parit yang saat ini di tutuo cor beton.

"Seharusnya Pemkab Asahan membongkar cor beton yang menutup parit-parit, sebab dengan di tutupnya parit dengan cpr beton, kita tidak bisa membersihkan sampah-sampah di dalam parit, sehingga air pun meluap, selain itu juga genangan air tersenut terjadi karena buruknya dan minimnya Drainase di beberapa wilayah di Asahan sehingga jika hujan deras turun maka warga akan menjadi langganan tetap banjir" ujarnya.

Hal senada diungkapkan Bagus (42) yang mengaku jika hujan lebat turun maka rumahnya akan menjadi kolam dadakan.

"Ya begini la bang, kalau air sudah masuk rumah, mau ga mau kita harus nguras air. Sebab disini menjadi langganan tetap jika turun hujan deras selama 1/2 jam" ujar Bagus seraya meminta agar Pemkab Asahan dapat tanggap dalam mengatasi masalah banjir ini.

Terpisah pihak pihak Pemkab Asahan melalui Dinas Perumahan dan Pemukiman  (Perkim)  Asahan belum dapat di mintai tanggapan terkait masalah banjir ini. (Nn)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama