MenaraToday.Com - Karawang :
Pembangunan infrastruktur jalan dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan kualitas hidup masyarakat Desa, karena infrastruktur jalan merupakan salah satu kebutuhan penting Jalan merupakan salah satu sarana transportasi yang sangat berpengaruh terhadap aktivitas masyarakat dengan akses jalan yang baik bisa dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dari berbagai Sektor.
Akan tetapi masih ada jalan yang rusak parah wilayah kecamatan Jayakerta tepatnya di Desa Kampung Sawah
Terkait dengan masih rusak nya jalan yang belum ada perhatian dan perbaikan dari Pemerintah Kabupaten dan juga perhatian dari pemerintah kecamatan salah seorang warga menyampaikan kepada awak media saat di mintai keterangan Bapak Anwar (Awang) /Ibu Eha RT 010/ Dusun Krajan sangat berharap bisa ada perbaikan jalan fi raya kampung, Sabtu (10/09/2022), Tuturnya.
Awang berrharap kepada pemerintah Kabupaten karawang ibu bupati dan bapak wakil bupati bisa terjun langsung ke lapangan sehingga ada perbaikan infrastruktrur jalan kampung sawah yang rusak sepanjang kurang lebih 800 meter.
"Jalan rusak ini sudah lama dan bertahun tahun belum ada perhatian tidak ada perbaikan. sebetulnya jalan ini sangat bermanfaat aksesnya cepat sebagai jalan pintas dari dua kecamatan antara Jayakerta dan tirtajaya. Sekali lagi kami sebagai warga masyarakat desa kampung sawah bisa secepatnya jalan desa kami ini ada perbaikan dengan jalan yang baik seperti desa desa yang lain, "Harapnya.
Saat di mintai keterangan di tempat terpisah terkait jalan yang sudah pada rusak dan berlubang bahkan bisa di katakan parah jalan Desa Kampung Sawah Heri Bamuswari sebagai sosial kontrol angkat bicara, kami sebagai warga masyarakat Karawang sekaligus perwakilan dari sosial kontrol meminta kepada pemerintah Kabupaten Karawang kepada Dinas PUPR Karawang kepada stakeholder terkait yang ada di kecamatan Jayakerta agar bisa secepatnya menindak lanjuti perbaikan jalan kampung sawah yang sudah rusak ini.
Demi terciptanya rasa aman dan nyaman untuk pengguna jalan baik warga masyarakat sekitar atau warga lainya yang melintas jalan desa kampung sawah ini perlu secepatnya ada perbaikan pengecoran jalan seperti jalan yang ada di wilayah kecamatan cibuaya tepatnya di desa Jayamulya dan di kampung sawah ini harus baik jalan nya seperti desa desa yang lain jangan sampai desa lain baik desa kampung sawah tertinggal
"Saya berharap kepada Pemerintah Kabupaten Karawang untuk memperbaiki jalan yang rusak ini jika musim hujan becek becek licin dan ini rawan kecelakaan ketika akses jalan ini rusak dan berlubang, "Pungkasnya. (Red)