Tinjau Korban Banjir, Ini Yang Dilakukan AKBP Roman Smaradhana Elhaj

MenaraToday.Com - Asahan : 

Kepala Kepolisian Resor Asahan AKBP Roman Smaradhana, bersama PJU Polres Asahan meninjau langsung lokasi banjir  di Dusun XV Desa Sei Dua Hulu, Kecamatan Simpang Empat, Asahan, Sumut, Kamis (10/11/2022) sekira jam 17.30 wib.

Dalam peninjauan itu, Kapolres memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada Korban yang terkena bencana banjir.

“Semoga bantuan yang kami berikan dapat bermanfaat untuk masyarakat yang  terdampak banjir" ujarnya.

Usai meninjau lokasi banjir dan tempat pengungsian korban, Kapolres meminta kepada Kapolsek Simpang Empat AKP Cahyandi, SH untuk melakukan patroli secara berkesinambungan di daerah lokasi rawan bencana banjir terutama di rumah warga yang mengungsi dan segera melaporkan setiap perkembangan situasi dan diharapkan kepada masyarakat apabila membutuhkan bantuan kepolisian bisa menghubungi layanan Polres Asahan di nomor telephone 110. (Rls)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama