MenaraToday.Com - Asahan :
Enam unit rumah kontrakan milik Lina (31) di Jalan Sei Silau Kelurahan Tebing Kisaran Kecamatan Kota Kisaran Barat Kabupaten Asahan disatroni maling, Jum'at (23/12/2022) sekira jam 06.40 wib.
Lina mengaku mendapatkan kabar rumah kontrakannya disatroni maling dari penghuni Kontrakan Amonia Zebua yang menelphone korban.
Setelah kejadian itu Amonia Zebua langsung mengirim video tentang keadaan rumah kontrakan tersebut kepada korban Lina, dan korban Lina pun langsung bergegas bersama rekannya Jeni Astuti menunju rumah kontrakan yang berada di Jalan Sumantri No.19 Kelurahan Selawan Kecamatan Kota Kisaran Timur Kabupaten Asahan.
Lina menuturkan, rumah kontrakannya ada 14 unit, tapi yang dibobol hanya 6 unit, korbanpun mengakui bahwa saat kejadian itu korban berada dirumahnya di Jalan Sei Silau,
" Saat kejadian saya berada dirumah, yang memberitahu tentang rumah kontrakan saya dibobol maling yang menyewa kontrakan saya,"kata Lina.
Lina mengatakan bahwa dirinya sudah melaporkan kejadian tersebut kepada polisi. Petugas kepolisian sempat datang untuk meminta keterangan.
Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj melalui Kasat Reskrim AKP Muhammad Said Husen. mengatakan pihaknya sudah melakukan Cek TKP serta menginterogasi beberapa saksi, selanjutnya pada hari Sabtu (24/12/2022) sekira jam 23.00 wib, pihaknya telah mengetahui identitas pelaku, dan berdasarkan informasi yang layak dipercaya bahwa pelaku berada di Jalan Sumantri, selanjutnya pada Hari Minggu (25/12/2022) sekira jam 00.30 wib Unit Jatanras melakukan penangkapan terhadap pelaku berinisial LH (35) warga Jalan Sumantri Kelurahan Selawan Kecamatan Kota Kisaran Timur Kabupaten Asahan, saat dilakukan interogasi pelaku mengakui bahwa dia melakukan pembobolan rumah kontrakan itu bersama rekanya berinisial M yang saat ini masih dilakukan pengejaran.
"Saat ini pelaku dan barang bukti 1 set Ac 1/2 PK Merk Samsung warna putih, dan 1 buah tangga, sudah kami amankan di Kantor Satreskrim, untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut. Sedangkan pelaku M masih kami lakukan pengejaran,"terangnya.(Rls)