MenaraToday.Com -Malang :
Peringatan HUT komunitas Inisiator Peduli Sosial dan Kemanusiaan (IPOK87) yang jatuh pada Minggu 19 Maret 2023 menuai apresiasi. Dalam peringatannya, komunitas yang bergerak di bidang sosial itu menyelenggarakan khitan massal dan pemberian santunan kepada anak yatim.
Penasehat IPOK87, Yudhi Arbo berharap rangkaian hari jadi yang kedua ini, komunitasnya dapat istiqomah berbagi melalui kegiatan bakti sosial (baksos) kepada warga yang membutuhkan.
"11 anak ini tersebar dari sejumlah daerah wilayah Lawang dan tidak hanya di lingkungan Dusun Watugel saja. Semoga khitanan massal ini dapat menjadi berkah dan manfaat bagi masyarakat," harapnya.
Menurut Yudhi, di usia IPOK87 yang telah menginjak dua tahun ini dapat meningkatkan makna nilai-nilai kemanusiaan. Yakni sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain.
Sebagaimana yang dijelaskan, kali ini pihaknya berhasil mengkhitan sebanyak 11 anak sekaligus pemberian santunan kepada anak yatim. Di samping khitan massal, kegiatan rutin bulanan akan terus berlanjut.
"Terima kasih kami haturkan kepada Klinik Dian, AD Law Firm, PT. Exel Mandiri, Napoly, Tri Surya dan Dandenbekang Malang serta warga Watugel," pungkasnya.
Disamping itu, setelah khitanan masal, IPOK87 juga mengadakan gerak jalan sehat gratis dengan di iringi drumband dan alunan musik.
Kegiatan jalan sehat berhadiah ini untuk masyarakat Desa Mulyoarjo Kecamatan Lawang. Secara simbolis, jalan sehat berhadiah itu dilepas oleh Ketua IPOK87 Abdus Shomad bersama perangkat dusun Watugel.
"Selain menjaga kebugaran tubuh tentunya menjalin tali silaturahmi, soliditas, kebersamaan, sehingga tercipta kekompakan seluruh keluarga besar IPOK87 dengan warga Dusun Watugel," ucap Yudhi.
Untuk diketahui, dalam acara tersebut turut di hadiri Sekcam Lawang, Polsek Lawang hingga Kepala Desa Mulyoarjo beserta perangkat desa dan karang taruna Watugel. (Sofyan)