MenaraToday.Com - Asahan :
Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, menerima Sertifikat Tanah dari Bupati Asahan untuk pembangunan Polsubsektor Aek Kuasan di Rumah Dinas Bupati Asahan Jalan Jenderal Sudirman Kisaran, yang langsung diserahkan oleh Bupati Asahan, Kamis (13/04/2023).
Bupati Asahan H.Surya BSC menjelaskan bahwa Pemkab Asahan akan menyerahkan Sertifikat tanah untuk pembangunan Polsubsektor Aek Kuasan.
"Dalam hal ini kami dari Pemerintah Kabupaten Asahan berharap semoga dengan penyerahan sertifikat ini akan dapat lebih menambah suatu kelancaran dalam program pembangunan yang ada di Kabupaten Asahan. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Kepala BPN, saya yakin dengan peran dari BPN sehingga pembuatan Sertifikat ini dapat lebih cepat selesai dikerjakan, proses pembangunan akan lebih cepat berjalan, dan mudah-mudahan pembangunan ini dapat segera berjalan, dapat lebih cepat selesai sesuai pada waktunya,"ujar Surya.
Sementara itu Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj menyebutkan berkaitan dengan penyerahan Sertifikat tanah untuk pembangunan Polsubsektor Aek Kuasan yang telah diterima, kami ucapkan terima kasih kepada Bupati Asahan atas pemberian dan pembuatan sertifikat yang begitu cepat sehingga akan dapat lebih cepat kami pergunakan dalam pembangunan Polsubsektor Aek Kuasan
"Semoga dengan adanya sertifikat tanah ini apa yang telah direncanakan kemarin Insya Allah dapat berjalan sesuai dengan harapan dan terkait dengan penerimaan Sertifikat hal ini tentunya akan menjadi laporan kami ke kesatuan atas, menjadi aset kami dalam pembangunan Polsubsektor, dan insya Allah dengan adanya pembangunan Polsubsektor - Polsubsektor yang baru hal ini akan menambah keamanan di Kabupaten Asahan," ujar Perwira Menengah Kepolisian yang mendapatkan promosi jabatan sebagai Wakapolresta Magelang ini mengakhiri. (Rls)