Paber Tua M Terpilih Menjadi Ketua Pobsi Kota Tanjungbalai


Menaratoday.com - Tanjung balai :

Pengurus Persatuan olahraga billiar seluruh Indonesia (POBSI) kota Tanjung balai secara aklamasi resmi terpilih sesuai hasil musyawarah pada hari sabtu 14 oktober 2023 Jln. Sei Raja, Kel. Sei Tualang Raso, Kota Tanjung balai bertepat di Sahabat Billiar. 

Sesuai surat keputusan pengurus Pobsi Sumatera Utara Nomor: 099/S/KEP/POBSI-SUMUT/IX/2023. Tentang pengurus (CARETAKER) pengurus kota persatuan olahraga billiar seluruh Indonesia, memutuskan pengurus Pobsi Kota Tanjung balai Paber Tua Manurung sebagai ketua. 

Ketua POBSI Sumut Salomo Pardede melalui via telepon mengucapkan selamat terpilih dan selamat bertugas pengurus POBSI kota Tanjung balai dan dapat mencari atlet-atlet billiar yang terbaik dari kota Tanjung balai. 

"Selamat dan sukses atas terlaksananya musyawarah ketua SOBSI kota tanjun balai. Maka kami harapkan kedepannya dapat mengembangkan olahraga billiar di kota Tanjung balai dan tentunya dapat memperbaiki prestasi pada pekan olahraga tingkat provinsi dan kejurda-kejurda yang akan datang," ujar Salomo Pardede ketua Pobsi Sumut. 

Hal senada juga disampaikan Freddy Sitorus ketua Koni Kota Tanjung balai dalam sambutannya selaku pembina seluruh cabang olahraga, menyambut baik atas kembali terbentuknya pengurus POBSI kota Tanjung balai dan semoga dapat melahirkan atlet-atlet blliar terbaik dari kota Tanjung balai. 

"Kami sangat mendukung dan menyambut baik atas kembali terbentuknya kepengurusan pobsi di kota tanjung balai, sebab pada tahun 2022 lalu saat porprov, kota tanjung balai tidak ada mengirim atlet billiar dikarenakan tidak adanya kepengurusan," kata ketua koni tanjung balai. 

Freddy juga berpesan bahwa menjadi pengurus cabang olahraga hanya enak diucapkan namun berat untuk dilaksanakan. Bahwa dalam mengurus sesuatu organisasi maupun lembaga tidak bisa ketua sendiri tanpa di support oleh pengurus yang lainnya.

Ketua terpilih POBSI kota Tanjung balai Paber Tua Manurung ucapkan terima kasih atas dipercaya untuk menjadi ketua Pobsi Tanjungbalai dan beliau juga berjanji akan melahirkan atlet-atlet billiar terbaik dari kota Tanjungbalai serta membentuk kepengurusan. 

"Dengan di pilihnya saya sebagai ketua pobsi di kota tanjungbalai, saya akan memulai langkah awal untuk memperjuangkan dan mencari atlet di kota tanjung balai," ucapnya. 

Turut hadir pada Musyawarah tersebut, Freddy Sitorus Ketua Koni Tanjungbalai, Bambang R. SE pengurus Koni Tanjungbalai, A. Hadi Lubis mewakili Camat, serta para tamu undangan. (hns)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama