Diduga Menggelaokan Sapi, Seorang Warga Gununggede Di Polisikan

MenaraToday.Com - Blitar : 

Seorang warga Gununggede, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar berinisial SM dilaporkan ke polisi atas dugaan penggelapan hewan ternak oleh Sudarto 

Dalam keterangannya Sudarto menjelaskan bahwa awal mula kejadian saat dirinya sedang di luar negeri pada  tahun 2016 yang lalu dirinya membeli beberapa ekor sapi yang dititipkan atau dirawat oleh SM, namun setelah pulang dari perantauan Sudarto tidak melihat sapi-sapi miliknya. . 

"Saya minta SM untuk merawat sapi di dekat rumah, pulang dari Brunei saya tanya ke SM untuk 1 ekor sapi betina warna merah plus dimana namun tidak di jawab. Kemudian saya berinisiatif mencari tahu sendiri keberadaan sapi saya. Dengan bertanya kepada tetangga akhirnya saya diberi tahu kalau ternyata sapi betina warna merah plus dan 1 ekor pedet  telah di ambil oleh SM bersama molang/penjual sapi dengan menggunakan pick up untuk dijual. Atas kejadian tersebut  saya merasa dirugikan dan saya melaporkan kejadian penipuan atau penggelapan hewan (sapi) tersebut ke pihak kepolisian", tutupnya. (Nanik).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama