Lakukan Monitoring Giat Coklit, Walikota Tanjungbalai Terima Kunjungan KPU Kota Tanjungbalai

MenaraToday.Com - Tanjungbalai : 

Wali Kota Tanjungbalai, H. Waris Tholib, menerima kunjungan Ketua KPU Kota Tanjungbalai beserta jajaran di Rumah Dinas Wali Kota Tanjungbalai, Senin (24/05/2024) 

Kunjungan tersebut dalam rangka melakukan monitoring dan supervisi pelaksanaan kegiatan Coklit Serentak kepada Tokoh Masyarakat, Pemuka Agama dan Pejabat Publik di Kota Tanjungbalai untuk pemutakhiran data pada penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tahun 2024

Kegiatan tersebut dipantau langsung oleh Ketua KPU Kota Tanjungbalai Fitra Ramadhan Panjaitan didampingi anggota KPU Kota Tanjungbalai Delila, Suci, Ulil Amri dan Zainul Arifin DMK serta Sekretaris KPU Kota Tanjungbalai Eka Ansari Siregar serta Jajaran Sekretariat KPU Kota Tanjungbalai lainnya

Dalam sambutan Ketua KPU Kota Tanjungbalai Fitra Ramadhan Panjaitan menyampaikan, Ucapan terima kasih atas sambutan Bapak Walikota Tanjungbalai H Waris Tholib dalam kegiatan KPU Kota Tanjungbalai dan Jajaran melaksanakan pencoklitan selaku Kepala daerah. 

"Kami melaksanakan proses pencocokan dan penelitian data pemilih atas nama Bapak Waris Thalib yang juga merupakan Walikota Tanjungbalai", ucapnya. 

Sementara Walikota Tanjungbalai H Waris Tholib mengatakan, terima kasih KPU Kota Tanjungbalai dan jajarannya atas kunjungannya di rumah dinas walikota dengan melakukan proses pencocokan dan penelitian data pemilih. 

"Saya Ucapkan terima kasih kepada KPU Kota Tanjungbalai sudah mendata saya dan keluarga dalam pencocokan, penelitian data pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota", ungkapnya Waris. (Zulham) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama