Bupati Labura Meninjau Langsung Kegiatan Pelayan KB MOW di RSUD Aek Kanopan

MenaraToday.Com - Labura :

Dalam rangka meningkatkan peserta KB aktif Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) dan mendukung tercapainya keluarga sehat sejahtera. Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara melalui Dinas Pengendalian dan Keluarga Berencana melaksanakan pelayanan KB MOW (Metode Operasi Wanita). Rabu, (28/8), di Rumah Sakit Umum Daerah Aek Kanopan.

Bupati Labura Dr. Hendri Yanto Sitorus, S.E., M.M, di dampingi Kepala Dinas DPPKB Erni Melinda Napitupulu meninjau langsung pelaksanaan kegiatan pelayanan KB MOW tersebut.

Dalam sambutan Bupati Hendri Yanto Sitorus menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu program Pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Bupati juga menyampaikan untuk mensejahterakan masyarakat bukan hanya dengan memperhatikan infrastruktur semata, namun juga dengan memperhatikan kesehatan masyarkat, kesejahteraan akan tercapai di tengah masyarakat.

Bupati mengatakan bahwa kegiatan ini di ikuti sebanyak Akseptor yg dilayani 24 orang dan tidak di kenakan biaya atau gratis.(greg)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama