MenaraToday.Com Blitar :
Berbagai acara digelar dalam peringatan Haornas (Hari Olahraga Nasional) oleh KONI Kabupaten Blitar.
Bertempat di kantor KONI Jalan. S. Supriadi, Kelurahan Gedog Kota Blitar , acara yang digelar pada Jum'at (13/09/2024) dimulai dengan kegiatan bakti sosial pengobatan gratis, potong rambut gratis dan donor darah.
Kemudian di malam harinya dilanjut dengan pemotongan tumpeng, santunan anak-anak yatim/piatu dan disemarakkan oleh konser musik rock dengan bintang tamu Roy Jeconiah (Boomerang) dan Heydi Ibrahim (Powerslaves).
Hal tersebut diterangkan oleh Toni Andreas SH.,Ketua KONI Kabupaten Blitar kepada awak media sesuai kegiatan .
" Kegiatan ini merupakan peringatan Haornas ke 41 yang bertajuk Ayo Berolahraga, Bersatu Kita Juara, sebetulnya Haornas itu tanggal 9 September karena pas pembukaan PON dan kita harus hadir karena itu merupakan petunjuk dari Presiden Joko Widodo kita harus kesana sehingga KONI Kabupaten Blitar menggelar kegiatan hari ini".
" Kita ada 44 cabor, PON ada 17 cabor dan semua dapat juara kalau tidak emas ya perak, Alhamdulillah Blitar dapat harga yang bagus dengan reward dari para atlit dan yang kita setorkan ke Jawa Timur atlit yang berprestasi semua", lanjutnya
Toni berharap agar target Porprov di tahun 2025 adalah 5 besar dan sudah siap semua serta untuk pendanaan akan meminta yang lebih dari APBD agar impian 5 besar bisa terwujud.
"Alhamdulillah kegiatan hari ini berjalan dengan lancar berkat semuanya dan sponsor tunggal PT Jarum serta Kopi Gajah, dan Alhamdulillah pula tadi siang juga ada kegiatan bakti sosial atas dukungan dari Gus Iqdam yang diisi oleh Laskar Peduli Kasih, RSUD Nudi Waluyo dan Haircut Blitar Comunity sebagai wujud rasa syukur kita semua. (Nanik)