Ini Cara Pendekatan Ala Kapolsek Teluk Nibung Dalam Menjaga Kondusifitas Warga.

MenaraToday.Com - Tanjungbalai : 

Dalam waktu dekat kota Tanjungbalai , sumatera Utara akan mengadakan pemilihan kepala daerah. Agar proses demokrasi ini berjalan aman dan lancar berbagai cara dilakukan oleh pihak kepolisian resort Tanjungbalai dan salah satunya adalah Polsek Teluk Nibung .

Personil Polsek Teluk Nibung yang dipimpin oleh Iptu Rinaldi kerap bertemu warga dengan berbagai kegiatan dengan mendatangi rumah dan warung serta tempat kerumunan . 

"  Apabila ada masalah di lingkungan masing-masing agar berkordinasi dengan pak Bhabinkamtibmas untuk segera kita selesaikan "ujar Iptu Ronaldi saat menyampaikan pesan Kamtibmas, Jumat (4/10/2024 )

Dia menambahkan bahwa sebentar lagi  kota Tanjungbalai akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah kota Tanjung Balai pada tanggal 27 November 2024.

"Saya berharap kita semua agar menjaga situasi agar tetap kondusif khusus nya di Wilayah Kecamatan Teluk Nibung jangan ada yang menjadi Provokasi , ucapnya kepada warga .

Selain itu Kapolsek juga berpesan apabila ada melihat atau menemukan pelaku tindak pidana agar laporkan ke Polsek supaya kita tangani jangan takut akan kita lindungi .

Dalam kesempatan itu , Leli salah seorang pemilik warung nasi sangat berterima kasih kepada pihak Polsek teluk Nibung yang kerap melakukan patroli dan menyambangi warga .

"Insya Allah di wilayah kita masih aman dan baik kalaupun ada permasalahan akan kita lapor kepada pihak kepolisian , ucap Leli.

untuk kedepan kita harus sering bersilaturahmi dan berkumpul seperti ini untuk menciptakan situasi kamtibmas yang  kondusif di wilayah Kecamatan Teluk Nibung.  (FM)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama