MenaraToday.Com - Pandeglang :
Satu unit kendaraan roda dua (R2) Honda Beat nopol A 2634 JG warna hitam merah muda, milik Feri Hidayat alias Arif (44), warga Kampung Sidamukti Gang SKM 1, RT/RW. 004/004 Desa Sidamukti, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Pandeglang, Banten, raib digondol maling saat pemilik tengah nyenyak tidur. Jum'at (25/4/2025) dinihari, sekitar pukul 03.00 wib.
Fery Hidayat atau akrab disapa Arif yang berprofesi sebagai tukang ojek mengatakan, dirinya mengetahui kejadian hilangnya kendaraan satu-satunya itu ketika dirinya terbangun dari tidur.
"Kejadiannya sekitar jam 3 pagi, itu dikuatkan oleh keterangan tetangga saya yang mengaku dia melihat ada 2 orang yang mencurigakan di jam 03.05 wib," kata Arif kepada tim menaratoday.com.
Arif menjelaskan, usai mengojek dirinya seperti biasa memarkir kendaraannya tersebut didepan pintu rumahnya.
"Ditaronya di depan pintu rumah, udah biasa seperti itu bertahun-tahun kaget juga ketika saya tahu motor yang biasa dipake usaha ngojek selama ini hilang," ujarnya.
Ia menuturkan, sebelumnya kejadian serupa juga sempat dialami oleh salah satu tetangganya beberapa waktu lalu.
"Pernah ada kejadian sebelum saya, tetangga... kejadiannya pas maghrib dipinggir jalan itumah motornya, hilang juga," jelasnya.
Feri menyampaikan, Ba'da Dzuhur dirinya akan mendatangi kantor kepolisian setempat untuk melaporkan kejadian hilangnya motor miliknya tersebut.
"Rencananya habis Dzuhur mau ke Polsek sekalian minta rekaman CCTV punya tetangga, siapa tahu terekam dan barangkali mengenali pelakunya," sambungnya.
Ia berharap, motor miliknya yang hilang pada dinihari tadi bisa diketemukan kembali.
"Harapan saya .. mudah-mudahan bisa ditemukan lagi, karena itu motor buat usaha saya sebagai tukang ojek," harapnya (ILA).